Friday, July 7, 2017

Type-type game


Setiap game punya tipe masing-masing, dan tipe ini tidak sama artinya dengan genre, kalau genre itu seperti action, comedy, sport, science, fiction, fantasy, mecha, horror mystery, dan lain-lain. Tipe lebih kepada tampilan saat bermain dan sistem permainan. berikut ini beberapa tipe game yang bisa saya bagikan :

1.FPS (First Person Shooter)
Game ini biasanya dipakai untuk game-game bergenre perang (war), Monitor komputer kita seolah-olah menjadi mata dari karakter game yang kita kendalikan, biasanya hanya memperlihatkan kedua tangan kita dan senjata karakter game yang dikendalikan, tidak memperlihatkan seluruh tubuhnya.
Yang artinya game FPS hanya menggunakan sudut pandang pertama (aku) dalam menggerakan karakter game. Contoh game FPS yang terkenal ialah Call of Duty (COD), Counter Strike. Selain game perang, ada juga contoh lain game bertipe FPS yaitu Dead Island yang dipeuntukan bagi gamer berjantung baja dan tidak punya penyakit latah akut.





2.TPS (Third Person Shooter)
TPS adalah kebalikan dari FPS. TPS menggunakan sudut pandang ketiga (dia). Dilayar monitor kita bisa lihat seluruh tubuh karakter game yang kita kendalikan, atau minimal dari pinggan ke atas. Contoh game bertipe TPS anatara lain Uncharted, Resident Evil, Mass Effect, Crysis Action, Grand Theft Auto, dan masih banyak lagi. Biasanya satu game bertipe salah satu saja, entah FPS atau TPS. Jarang sekali game yang menggunakan keduanya, Game yang saya tahu yang menggunakan keduanya adalah Skyrim. Gamer bisa memilih tipe FPS atau TPS sesuai selera. Game seperti ini pastinya harus didukung dengan kemampuan console atau komputer yang memadai.






3.Platform Game
Platform game yang merupakan game unik dan memiliki sistem permainan yang simpel. Platform game biasanya mengharuskan gamer untuk melewati beberapa rintangan untuk mencapai goal, entah itu musuh ditengah jalan, atau melompati jurang. Contoh paling terkenal game Platform adalah Mario Bros atau Sonic. Platform game biasany disajikan dalam tampilan 2D. Tapi belakangan ini Platform game sudah
diadaptasi dalam tampilan 3D dengan grafis ang semakin mengagumkan.





4.Indie Game
Indie game bisa memiliki bermacam-macam genre, bisa action, comedy, drama, mystery, dan lain-lain. Indie game juga bisa bertipe FPS atau TPS. maksudnya Indie game adalah game ini dibuat dan dipublish secara individu atau kelompok, Developer Indie game tidak dibawah naungan developer game besar seperti EA, Ubisoft, Capcom, dan sebagainya. Terkadang Indie game memiliki plot cerita yang sangat bagus dan permainan yang unik walau dengan grafis yang tentu tidak sedahsyat developer game ternama. Contoh Indie game diantaranya adalah Path of Exile, Trine, Bastion, To The Moon, dan banyak lagi.




5.Strategy
Game strategy membutuhkan keterampilan berpikir sebelum bertindak. Game strategi tidak bisa asal serang dan tembak yang mengakibatkan game over jika bermain seperti itu. Seperti catur, kita tidak bisa asal menjalankan pion sembarangan. sistem permainan strategy bervariasi. ada yang memakai bidak-bidak seperti catur seperti playstation Disgaea. Ada yang menyusun taktik seperti Football Manager, ada yang perang, membangun teritori, menyusun strategi dan bergerak secara real-time seperti Dota 2, Command & Conquer. Game strategi yang bergerak secara real time disebut juga sebagai Real Time Strategy (RTS).




6.RPG (Role Playing Game)
Yaitu suatu game yang mana pemain client terhubung keserver game dalam memainkannya, terdapat ratusan bahkan ribuan pemain yang saling berinteraksi, berkeliling kota dan tempat bertarung, melawan musuh dan boss, menaikkan level, dan PVP (Player vs Player), Game RPG biasanya memiliki tampilan TPS (Third Person Shooter). contoh game RPG yang terkenal ialah Dragon nest, RF Online, Final Fantasy, dan masih banyak lagi. dan RPG juga terbagi beberapa macam, antara lain:
- MMORPG (Massively Online Role-Playing Games)
- LARP (Live Action Role Playing Games)
- MMORTS (Massively Multiplayer Online Real-Time Strategy games)
- MMOFPS (Massively Multiplayer Online Role-playing games)
- Cross-platform online play
- Massively Multiplayer Online Browser Game
- Simulation Games
- MMOG (Massively Multiplayer Online Games)



7.VN (Visual Novel)
Visual Novel biasanya dirilis oleh developer game di Jepang. Saya belum pernah menemukan game visual novel yang originally released by USA atau Europe. Visual novel, seperti namanya, adalah novel dengan tampilan visual didalamnya. Bermain visual novel sama seperti membaca novel namun dengan gambar. Karena mirip dengan novel, visual novel tidak memberikan banyak action didalamnya, bahkan ada pula yang tidak memiliki action sama sekali, yang perlu kita lakukan hanya duduk dan membaca teks sembari gambar di layar berubah-ubah. Kalau dirasiokan, rata-rata game visual novel memiliki 70%-100% storytelling dan 0%-30% action dari awal sampai tamat.


Berdasarkan Cara Pembayaran :
- Pay to Play
Jenis permainan dimana pemain harus membayar sejumlah uang untuk bermain. Beberapa permainan dapat di-install secara gratis, namun jika pemain ingin level dengan cepat atau membeli item langka pada permainan. maka pemain harus mengeluarkan sejumlah uang. Misalnya Gunbound, Ragnarok Online, dan Ghost Online. Beberapa permainan hanya membebankan pemain dengan biaya langganan untuk mendapatkan layanan yang lebih baik. Seperti pada permainan Lineage II dan Final Fantasy IX

- Free to Play
Jenis permainan ini tidak membebankan pemain dengan biaya apapun, Sehingga dapat dimainkan secara langsung secara cuma-cuma. Contoh permainan ini : Subspace, Travian, Terra, dan Crossfire. Ada pula permainan Free to Play yang terdapat beberapa iklan, baik didalam permainan atau pop-up, seperti Anarchy Online

0 comments:

Post a Comment